Rekomendasi Toko Batik di Bojonegoro

            Batik adalah salah satu busana yang digandrungi oleh banyak masyarakat Indonesia. Motif dan coraknya yang bervariasi serta model busananya yang cocok dipakai untuk berbagai kegiatan membuat batik digemari. Salah satu daerah penghasil batik yang terkenal adalah Bojonegoro. Ada banyak batik khas Bojonegoro yang biasa di kenal sebagai batik Jonegoroan, batik terebut mempunyai banyak keunikan pada motif dan coraknya yang berbeda dengan daerah lain. Dan bila anda seang berkunjung ke Bojonegoro, rasanya tidak lengkap jika belum berburu batiknya. Berikut ini kami sudah merangkum khusus untuk anda rekomendasi toko batik Bojonegoro :

Rekomendasi Toko Batik Bojonegoro
Batik Mliwis Mukti khas Bojonegoro
Sumber Gambar : Batik Identitas Baru Kota Bojonegoro | by Dewi Fatmawati | Medium
  • Griya Batik Kachio

            Tempat pertama yang bisa anda kunjungi adalah toko Griya Batik Kuchio. Toko ini menjual berbagai baju batik pria wanita hingga anak-anak dengan harga mulai dari Rp.100.000. Selain itu, di toko ini juga menyediakan batik couple yang bisa anda beli untuk sanak saudara dirumah. Adapun Griya Batik Kachio bisa anda jumpai di jalan Diponegoro No.20D, Sukorejo Lor, Sumbang, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro. Anda bisa pergi ke toko kapanpun anda mau karena toko ini buka setiap hari dari pagi hingga malam hari.

  • Tirta Collection Batik Jonegoroan

            Tempat berikutnya yang menjual batik khas Bojonegoro adalah toko batik Tirta Collection. Disini anda bisa menjumpai berbagai macam batik khas jonegoroan yang sangat cantik. Adapun bahan baju batik terbuat dari kain katun dengan kualitas unggulan ditambah motifnya yang bervariasi membuat toko ini sangat diminati oleh para konsumennya. Anda juga bisa menemukan batik-batik untuk pekerjaan kantoran ataupun batik formal lainnya, serta anda juga bisa memesan motif dan warna batik sesuai selera.  Toko batik Tirta Collection buka setiap hari dari pukul 08.00-21.00 dan untuk hari minggu toko ini buka hingga 24 jam. Jika anda tertarik membeli batik disini, anda bisa langsung pergi  ke toko yang berada di alamat gang Sidodadi No.85, Pondokasri, Sumbang, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro.

  • Toko Batik Calosa
See also  Rekomendasi Toko Batik di Sungai Penuh

            Rekomendasi tempat berikutnya yaitu toko batik Calosa. Toko batik ini berada di alamat jalan Raya Kapas No.77, Kapas, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro. Toko batik Calosa menyediakan aneka jenis batik dengan kain dan motif yang bervariasi. Adapun busana batik yang dijual antara lain yaitu batik tulis, batik cap, hingga batik print, serta berbagai batik busana untuk pria dan wanita. Toko batik Calosa buka setiap hari dari jam 09.00 dan tutup pada jam 16.00.

  • Toko Batik Latansa Jonegoroan

            Tempat berikutnya adalah toko batik Latansa. Toko Latansa menjual batik khas Bojonegoro yang memiliki banyak varian produknya. Adapun batik yang dijual yaitu kain batik, busana batik, sarung batik, hingga barang-barang lainnya dengan konsep batik seperti payung batik, dompet batik, hingga sepatu batik. Produk-produk tersebut dijual dari kisaran harga Rp. 50.000-Rp. 800.000. Bila anda tertarik berburu batik disini anda bisa pergi ke alamat toko yang berada di jalan Pemandian No.251, Dander, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro.

  • Toko Batik Marely Jaya

Tempat rekomendasi kami yang terakhir adalah toko batik Marely Jaya. Toko batik ini menjual batik khas Bojonegoro yang dikenal dengan batik Jonegoroan yang terkenal motif dan coraknya yang unik dan bervariasi. Harga dari batik juga relatif murah dan sesuai dengan kualitas produk yang bagus. Bila tertarik belanja batik di toko Marely jaya, anda bisa pergi ke toko yang berada di jalan raya Talun No.154, Prayungan, Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Bojonegoro.

            Itulah beberapa Rekomendasi Toko Batik di Bojonegoro. Untuk melihat rekomendasi toko batik lainnya, tetaplah berada di website ini batik-tulis.com. Karena kami akan memberikan rekomendasi toko batik lainnya di berbagai daerah Indonesia.

See also  Sejarah Motif Batik Blitar dan Penjelasannya