Batik adalah kesenian yang telah ada sejak zaman kerajaan Majapahit dan terus berkembang seiring perkembangan zaman hingga saat ini. Batik memiliki nilai seni yang begitu tinggi, motif-motif batik sangat banyak setiap daerah mempunyai motif khasnya sendiri dan setiap motif juga memiliki makna tersendiri. Pembuatan batik ini juga tidak mudah harus melalui tahapan-tahapan yang perlu dilakukan seperti, nyungging, njaplak, nglowong, ngiseni, nyolet, mopok, nembok, ngelir, nglorod, ngrentesi. nyumri, dan yang terakhir nglorod (melarutkan malam pada kain dengan memasukkan pada air mendidih). Untuk itu kami akan memberikan Rekomendasi Toko Batik di Jakarta Selatan.
Sebagai warisan budaya asli Indonesia, mudah kita menjumpai toko batik di daerah-daerah Indonesia, salah satunya di daerah Jakarta Selatan. Di sini terdapat banyak sekali toko batik yang menawarkan harga murah hingga yang mahal sampai jutaan untuk sebuah busana batik. Untuk toko-toko nya sebagai berikut.
- Toko Batik KoenoKoeni
Toko ini berada di Jl. Cipete Raya No.8A, RT.8/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Toko Batik KoenoKoeni ini buka setiap hari pada pukul 10.00 – 20.00. Menyediakan berbagai pilihan batik yang lengkap untuk pria maupun wanita. Harga batik di sini bervariatif tergantung dengan bahan yang digunakan, untuk kualitasnya tidak perlu diragukan anda akan mendapatkan batik yang sebanding dengan harganya. Jika anda tertarik silahkan kunjungi alamat yang sudah kami berikan diatas.
- Batik Keris Kota Kasablanka
Toko ini mungkin sangat familiar karena toko ini mempunyai banyak cabang di Jakarta dan ada juga di daerah lain. Di tempat ini menyediakan batik-batik kualitas premium, batik anak-anak, remaja, hingga dewasa tersedia di toko Batik Keris ini. Tak hanya menawarkan busana batik saja tetapi di sini juga terdapat souvenir-souvenir yang cocok dijadikan oleh-oleh.
Jika anda tertarik berbelanja di toko Batik Keris Kota Kasablanka ini silahkan kunjungi di Mall Kota Kasablanka Jl. Raya Casablanca No.88, RT.16/RW.5, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan.
- Rumah Batik Danar Hadi Melawai
Toko ini menyediakan beragam kebutuhan batik pria maupun wanita. Batik Danar Hadi juga banyak cabangnya tak hanya di Kota Jakarta. Pelayanan yang diberikan ketika berbelanja di toko ini juga sangat memuaskan. Pilihan busana batik baju, kemeja, kebaya, setelan pria wanita, kain tersedia lengkap di toko Batik Danar Hadi.
Untuk alamat Rumah Batik Danar Hadi Melawai ini berada di Jl. Melawai Raya 69 -70, RT.4/RW.6, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan. Buka dari jam 10.00 hingga jam 20.00 WIB.
- Batik Chic Gallery
Rekomendasi terakhir yaitu Batik Chic Gallery. Toko ini adalah toko batik untuk para wanita kebutuhan busana batik untuk wanita tersedia lengkap di sini, kualitas batik yang ditawarkan sangat bagus, dengan model yang fashionable dan kekinian. Cocok sekali untuk anda berbelanja di sini karena busana batik wanita sangat lengkap. Untuk berbelanja online dan melihat-lihat produknya anda bisa kunjungi Instagram mereka @batikchic.gallery.
Jika anda tertarik datang ke Batik Chic ini silahkan kunjungi di Jl. Kemang Sel. No.107A, RW.4, Cilandak Tim., Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Batik Chic Gallery juga buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 17.00.
Itulah beberapa Rekomendasi Toko Batik di Jakarta Selatan yang bisa anda kunjungi. Artikel Rekomendasi Toko Batik ini hanyalah untuk referensi jika ingin berbelanja kebutuhan busana batik di daerah tersebut. Kunjungi halaman website kami batik-tulis.com untuk melihat artikel lain kami.